7 Tips Tidur Berkualitas untuk Menjaga Kesehatan Fisik dan Mental
- Ketut Subiyanto/Pexels
Kesehatan, VIVA Bali – Tidur tak hanya sekedar aktivitas untuk mengistirahatkan tubuh saja. Tetapi juga kunci untuk menjaga kesehatan fisik, mental, dan produktivitas sehari-hari.
Kualitas tidur yang buruk dapat mempengaruhi konsentrasi, suasana hati, hingga meningkatkan risiko penyakit serius seperti hipertensi dan diabetes. Dilansir dari Jurnal Kesehatan Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang dan Jurnal Unram, berikut tujuh tips tidur berkualitas yang dapat diterapkan untuk hidup lebih sehat.
1. Tetapkan Jadwal Tidur yang Konsisten
Menjaga waktu tidur dan bangun yang sama setiap hari, termasuk akhir pekan, membantu tubuh menyesuaikan jam biologis seseorang. Durasi tidur yang berkualitas idealnya berlangsung 7-9 jam per malam untuk orang dewasa, dimulai antara pukul 21.00 - 23.00 untuk mendukung pemulihan fisik dan mental. Cobalah untuk tidur dan bangun pada waktu yang sama untuk membentuk kebiasaan tidur yang sehat.
2. Ciptakan Suasana Kamar yang Nyaman
Lingkungan tidur yang ideal sangat mempengaruhi kualitas tidur. Pastikan kamar gelap, sejuk dengan suhu sekitar 20-25°C, dan tenang. Suasana kamar yang nyaman membantu mengurangi gangguan tidur, hindari kebisingan atau cahaya berlebih. Gunakan kasur dan bantal yang mendukung postur tubuh, seperti bantal berbahan memory foam untuk menjaga posisi kepala dan leher tetap simetris.