Liburan ke Pantai Bareng Anak? Simak 5 Tips Aman Ini
- Sumber foto: pexels: @Kindel Media
Ajarkan anak untuk selalu menghadap ke arah laut agar mereka bisa melihat ombak datang. Ini membantu mereka menghindari kejutan dari ombak yang bisa menyeret atau menjatuhkan.
Selain itu, biasakan anak menggunakan sistem “teman berenang”, artinya mereka harus bermain air bersama teman atau saudara, bukan sendirian.
Jika anak sudah cukup besar dan bisa berenang, bukan berarti mereka boleh berenang tanpa pengawasan. Tetap tetapkan batasan seberapa jauh mereka boleh masuk ke laut, dan pastikan mereka tahu cara menghadapi arus laut.
Bila terjebak arus, ajari mereka untuk tidak melawan arus, melainkan berenang sejajar pantai atau mengapung sampai bantuan datang.
3. Perhatikan saat bermain pasir
Bermain pasir memang aktivitas yang seru untuk anak-anak. Tapi, ternyata pasir juga bisa menyimpan risiko tersendiri. Saat anak menggali lubang atau membuat parit, pastikan lubangnya tidak terlalu dalam dan sebaiknya tak lebih dari tinggi lutut anak.
Lubang yang terlalu dalam bisa runtuh dan membuat anak terjebak di dalamnya.