Alasan Wisata Tirta Gangga Bali Wajib Untuk Dikunjungi

Keindahan Alam dan Arsitektur Bali Berpadu Indah di Tirta Gangga
Sumber :
  • https://www.jonnymelon.com/tirta-gangga-water-palace-bali/

Viva Bali – Bali tak pernah habis menyuguhkan keindahan alam dan budaya yang memukau. Salah satu destinasi yang layak untuk disambangi adalah Taman Wisata Tirta Gangga, sebuah mahakarya eksotis yang menyatu dengan nuansa kerajaan masa lampau.

Menyelami Sejarah Bali di Monumen Bajra Sandhi

Destinasi wisata Tirta Gangga terletak di Jalan Raya Abang, Desa Ababi, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Provinsi Bali. Taman ini dikelilingi oleh lanskap sawah terasering yang menambah suasana tenang dan menyegarkan.

Dibangun pada tahun 1946 oleh Raja Karangasem, Tirta Gangga awalnya merupakan tempat peristirahatan keluarga kerajaan. Namanya berasal dari kata “Tirta” yang berarti air suci, dan “Gangga” yang merujuk pada Sungai Gangga di India sebagai bentuk penghormatan spiritual.

Menggali Identitas Bali Melalui Pakaian Adat Payas Agung

Begitu memasuki kawasan taman, pengunjung akan disambut patung-patung prajurit yang berjajar rapi di gerbang utama. Tak jauh dari sana berdiri menara air setinggi 10 meter yang dipercaya memancarkan air suci dan digunakan dalam berbagai upacara adat.

Kolam-kolam dengan air jernih menjadi daya tarik utama, dihiasi jalan setapak dari batuan yang mengajak pengunjung menapaki jejak masa lampau. Terdapat pula kolam renang dengan kedalaman berbeda untuk anak-anak dan dewasa yang bisa dinikmati sembari merasakan udara segar pegunungan.

Perpaduan Spiritual dan Eksotis di Pura Bukit Batu Kursi Bali

Area taman terbagi menjadi tiga tingkat yaitu mata air, kolam renang, dan kolam hias dengan ikan warna-warni serta jembatan naga yang memesona. Setiap sudutnya seolah mengundang lensa kamera untuk menangkap keindahan arsitektur dan alam dalam satu bingkai.

Halaman Selanjutnya
img_title