Spring of Youth Drama Korea Romansa Kampus Penuh Musik dan Cinta

Drama Korea Terbaru Spring of Youth 2025
Sumber :
  • Source image: https://www.viki.com/tv/41096c-spring-of-youth

Hiburan, VIVA BaliSpring of Youth jadi salah satu drama Korea terbaru yang mulai mencuri perhatian sejak penayangan perdananya. Ceritanya ringan tapi penuh makna yang mengangkat tema cinta, mimpi, dan perjuangan anak muda dalam menemukan jati diri. Drama ini tidak hanya menyuguhkan romansa manis, tapi juga pesan-pesan emosional yang bikin penonton ikut terbawa suasana. Cocok buat kamu yang sedang mencari tontonan dengan nuansa hangat, namun tetap menyentuh.

Sering Ingkar Janji ke Anak? Ini 5 Dampak yang Bisa Terjadi

Dibintangi oleh pemain Spring of Youth seperti Ha Yoo Joon, Park Ji Hu, dan Lee Seung Hyub, akting para tokohnya terasa natural dan chemistry di antara mereka juga kuat. Hal itu menjadi nilai lebih yang bikin drama korea ini semakin layak untuk diikuti.

Berlatar kampus, Spring of Youth mengisahkan tentang Sa-gye (Ha Yoo Joon), mantan idol K-pop dari grup The Crown yang terpaksa mundur karena skandal besar. Setelah kehidupannya di dunia hiburan runtuh, ia memutuskan untuk memulai dari awal dengan menjadi mahasiswa di Universitas Hanju. Tapi tentu saja, kehidupan ‘normal’ tidak semudah yang dibayangkan.

Liburan ke Pantai Bareng Anjing? Ini 8 Tips yang Harus Kamu Tahu

Di kampus itulah Sa-gye bertemu dengan Kim Bom (Park Ji Hu), seorang mahasiswi pendiam yang mahir bermain piano. Bom menyimpan luka mendalam setelah kehilangan ibunya. Musik menjadi tempat pelariannya, dan lewat pertemuan dengan Sa-gye, perlahan luka itu mulai terbuka dan berubah menjadi perjalanan emosional yang baru. Chemistry keduanya berkembang pelan-pelan dan terasa alami sepanjang cerita.

Tak hanya mereka berdua, hadir juga sosok Seo Tae Yang (Lee Seung Hyub), mahasiswa kedokteran yang diam-diam menyukai musik dan piawai bermain gitar. Ia menjadi teman sekaligus rival Sa-gye dalam menemukan kembali kepercayaan diri. Interaksi ketiganya menciptakan dinamika yang menarik bukan cuma soal cinta, tapi juga persahabatan, pertumbuhan pribadi, dan healing dari masa lalu.

Liburan ke Pantai Bareng Anak? Simak 5 Tips Aman Ini

Konflik dalam Spring of Youth 2025 terasa membumi. Ceritanya menggambarkan tekanan sosial, ekspektasi keluarga, dan upaya anak muda dalam berdamai dengan diri sendiri. Salah satu momen paling berkesan adalah saat para tokoh utama memutuskan membentuk band dan tampil di festival musik kampus. Di sinilah musik jadi medium yang bukan sekadar pelengkap cerita, tapi juga penyambung perasaan antar karakter.

Secara visual, drama ini juga menyuguhkan nuansa khas musim semi yang hangat dan menenangkan. Tone warna yang digunakan memperkuat kesan harapan dan awal yang baru, selaras dengan tema utamanya. Lagu-lagu dalam drama ini pun memiliki lirik yang dalam, mencerminkan isi hati para tokohnya, dan menjadi salah satu daya tarik utama.

Halaman Selanjutnya
img_title