Tanaman Hias Ini Bisa Hidup dan Tumbuh di Kamar Mandi
- https://www.pexels.com/id-id/foto/bunga-anggrek-
Lifestyle, VIVA Bali – Dekorasi kamar mandi sering kali hanya rak hias dan tirai kamar mandi berwarna-warni.
Namun, bagaimana dengan tanaman hias?
Kebanyakan tanaman hias merupakan tanaman tropis yang tumbuh subur di iklim asli yang hangat dan lembab, seperti hutan hujan atau rimba.
Jadi, kamar mandi, terutama kamar mandi yang memiliki jendela dapat menjadi tempat yang ideal untuk menanam tanaman hias.
Saat ini ada tren menghias kamar mandi dengan tanaman hias. Tanaman hias tersebut bisa ditempatkan di lantai, digantung di langit-langit, diletakkan di tepi bak mandi, atau di atas rak kamar mandi.
Namun, jika Anda akan menempatkan tanaman hias di kamar mandi, maka jangan tempatkan tanaman hias tersebut di jalur aliran air.
Tanaman tropis memang menyukai kelembaban tetapi, tanaman ini tidak menyukai tanah yang basah.