Bukan Sekadar Minum! Ini Pengalaman Meracik Matcha Ala Jepang
- https://www.pexels.com/photo/hand-whisking-matcha-tea-outdoors-on-terrazzo-table-32300847/
Bagi yang kurang terbiasa dengan rasa pahit khas matcha, Chontea.co menyediakan pendamping manis berupa Wagashi Nerikiri manisan tradisional Jepang yang tampilannya begitu artistik.
Wagashi berbentuk bunga peony merah muda dengan satu daun hijau, melambangkan musim semi. Isiannya adalah perpaduan stroberi segar dan keju lembut, memberikan rasa manis yang pas dan tekstur lembut yang sedikit kenyal.
Cara menikmatinya pun cukup istimewa. Gunakan pisau kayu kecil, potong menjadi empat bagian, lalu makan perlahan sambil menyeruput matcha.
Ritual meracik dan menikmati matcha di Chontea.co bukan hanya tentang rasa. Ini adalah pengalaman yang mengajarkan untuk melambat sejenak, menikmati proses, dan menerima bahwa tidak ada yang benar-benar sempurna di dunia ini.
Filosofi wabi-sabi tidak hanya melekat pada teh, tapi juga menjadi pengingat bahwa dalam ketidaksempurnaan, kita justru bisa menemukan kedamaian dan kebahagiaan.
Jadi, jika Anda sedang mencari tempat untuk sejenak lepas dari penatnya Jakarta, sekaligus belajar memahami arti menikmati hidup, Chontea.co adalah tempat yang wajib Anda datangi.