Football Australia Siap Bersinergi dengan Indonesia

Komitmen kerja sama strategis dengan Indonesia
Sumber :
  • Dok. Instagram.com/Footballaus/Moh. Helmi/VIVA Bali

Jakarta, VIVA Bali –CEO Interim Football Australia, Heather Garriock, secara resmi menyatakan komitmen Football Australia untuk menjajaki dan memperkuat kerja sama strategis dengan Indonesia dalam pengembangan sepak bola kawasan Asia Pasifik. Dalam pernyataan resminya, Garriock menyebut Indonesia sebagai mitra penting yang memiliki potensi besar dalam mendukung pertumbuhan ekosistem sepak bola yang inklusif, kompetitif, dan berkelanjutan, Kamis, 15 Mei 2025.

Menjelang Musda Golkar NTB, Heri Prihatin Tegaskan Posisi ‘Poros Tengah

"Kami melihat peluang luar biasa dalam memperkuat hubungan antara Football Australia dan Indonesia. Kerja sama ini bukan hanya soal pertandingan, tetapi juga tentang membangun fondasi yang kuat di level akar rumput hingga tingkat elit," ujar Garriock.

Ia menambahkan bahwa kemitraan ini berpotensi mendorong kolaborasi dalam berbagai bidang, mulai dari pelatihan pelatih, pertukaran pemain muda, peningkatan kapasitas organisasi, hingga penyelenggaraan turnamen regional bersama.

Cuaca Ekstrem Hantam Denpasar, Warga dan Petugas Evakuasi Pohon Tumbang

Selain aspek teknis, Garriock juga menyoroti pentingnya pemberdayaan perempuan dalam dunia sepak bola. "Kami sangat berkomitmen pada pengembangan kepemimpinan perempuan di olahraga ini. Melalui kerja sama dengan Indonesia, kami ingin mendorong lebih banyak perempuan untuk tampil sebagai pemimpin, pelatih, dan pengambil kebijakan di sektor sepak bola," tegasnya.

Lebih lanjut, Football Australia membuka peluang untuk menjalin kolaborasi sebagai tuan rumah bersama dalam berbagai kompetisi internasional. Garriock meyakini bahwa sinergi antarnegara dapat menjadi katalis dalam meningkatkan daya saing dan visibilitas sepak bola di kawasan Asia Tenggara dan Oseania.

249 CPNS dan PPPK Lombok Barat Resmi Diambil Sumpah dan Terima SK Pengangkatan

"Sepak bola adalah platform yang kuat untuk membangun hubungan lintas negara, memberdayakan generasi muda, dan menciptakan dampak sosial yang nyata. Indonesia memiliki semangat yang sama, dan bersama kita bisa menciptakan perubahan positif," tutupnya.