Harmoni Alam dan Budaya Melasti

Tari Kecak dan sunset Pantai Melasti
Sumber :
  • sumber: https://www.baliagatour.co.id/tour/tiket-tari-kecak-melasti/

Gumi Bali, VIVA BaliTari Kecak merupakan tarian khas Bali yang menceritakan tentang kisah Ramayana. Tarian ini dimainkan oleh banyak penari laki-laki yang duduk melingkar dan menyerukan “cak” dengan irama tertentu sambil mengangkat dan menggerakkan kedua tangan, juga beberapa orang yang memerankan tokoh-tokoh dalam kisah Ramayana. Pada dasarnya tari Kecak berawal dari ritual Sanghyang, yang merupakan bentuk komunikasi dengan Tuhan atau roh leluhur.

Teknologi Masuk Bali, Wisata Makin Seru ?

Sekitar tahun 1930-an, seorang tokoh seni bernama Wayan Limbak dan Walter Spies, seorang pelukis asal Jerman, menciptakan dan mempopulerkan tari Kecak hingga manca negara. Wayan Limbak berkeliling dunia mementaskan tarian ini bersama para penari bali.

Ada banyak tempat di Bali yang menyajikan tari Kecak. Salah satunya adalah pantai Melasti. Menempuh perjalanan 30 menit dari Banadara Internasional I Gusti Ngurah Rai, pantai Melasti menyuguhkan keindahan alam pantai pasir putih, gagah tebing kembarnya dan berbagai destinasi wisata lainnya.

Susah Atur Waktu? Coba Cara Orang Bali Ini!

Menjadi salah satu spot untuk menyaksikan matahari tenggelam nan menawan. Keindahan pantai, matahari tenggelam, dan tari Kecak, merupakan kombinasi yang sangat ciamik dan tentunya akan menjadi momen tak terlupakan.

Pertunjukan tari Kecak di pantai Melasti dimulai pukul 18.00 WITA dan berakhir pada pukul 19.00 WITA. Satu jam yang sangat berkesan menikmati harmoni tari Kecak dengan latar belakang matahari tenggelam.

4 Drama Korea Saeguk Terbaru 2025 dengan Rating Tertinggi

Untuk menonton pertunjukan tari Kecak ini, dapat membeli tiket seharga Rp125.000,00 hingga Rp150.000,00. Jadi, jangan sampai terlewatkan menyaksikan tari Kecak di Pantai Melasti. Tak lengkap rasanya bila berkunjung ke Bali tanpa menonton pertunjukan ini.