Tips Membangun Kebiasaan Membaca Buku Setiap Hari

Mulai dari 10 menit, biar otak makin tajam setiap hari
Sumber :
  • pocketlight/Istock

Lifestyle, VIVA Bali – Kenapa Membaca Buku Itu Penting?

Jangan Asal Kasih Bunga! Kenali Arti dan Maknanya Sebelum Bikin Salah Paham

Banyak orang ingin rajin membaca buku, tapi sering kali terjebak rutinitas atau rasa malas. Padahal, membaca bukan cuma soal hobi. Dari membaca, kamu bisa:

1. Menambah wawasan dan kosa kata

Catat! Ini 6 Keterampilan yang Paling Dicari HRD di Dunia Kerja Saat Ini

2. Melatih konsentrasi dan imajinasi

3. Mengurangi stres (terbukti dalam berbagai penelitian

Ketika Kontrak Kerja Paruh Waktu Berakhir, Memahami Hak Pekerja Berdasarkan Aturan Pemerintah

4. Membantu perkembangan karier dan kepribadian

 

Sayangnya, keinginan membaca sering kalah oleh distraksi lain, seperti media sosial atau tontonan streaming. Nah, supaya niatmu nggak berhenti di wacana, coba beberapa tips berikut.

1. Mulai dari Buku Tipis dan Ringan

Jangan langsung memaksakan diri membaca novel 500 halaman. Mulailah dari buku tipis yang kamu suka. Bisa kumpulan cerpen, buku motivasi, atau komik edukasi. Membiasakan membaca sedikit demi sedikit jauh lebih efektif daripada memaksa habis satu buku tebal sekaligus.

2. Jadwalkan Waktu Membaca

Banyak orang bilang, “Nggak sempat baca.” Padahal masalahnya bukan nggak punya waktu, melainkan tidak menyediakan waktu.

Coba tetapkan jadwal rutin, misalnya membaca 15-30 menit sebelum tidur, atau saat pagi sambil sarapan. Membaca sedikit setiap hari lebih baik daripada nonton di akhir pekan.

3. Bawa Buku ke Mana-Mana

Kini membaca makin mudah berkat e-book atau aplikasi baca digital. Pastikan kamu selalu punya bacaan di tas atau ponsel. Jadi, waktu menunggu antrean, di kendaraan umum, atau waktu luang lainnya bisa dimanfaatkan untuk membaca.

4. Buat Target Bacaan yang Realistis

Tentukan target membaca, bukan demi pamer, tapi supaya ada rasa pencapaian. Misalnya, satu buku per bulan, atau 10 halaman per hari. Target realistis akan memotivasi kamu tanpa terasa terbebani.

5. Catat Apa yang Kamu Baca

Banyak orang cepat lupa isi buku yang sudah dibaca. Nah, coba tulis ringkasan atau poin menarik setelah membaca. Selain memperkuat ingatan, ini bisa jadi bahan konten di media sosial atau blogmu.

6. Gabung Komunitas Buku

Komunitas buku bikin semangat membaca naik berkali lipat. Kamu bisa berdiskusi, tukar rekomendasi, bahkan ikutan tantangan membaca. Banyak komunitas online seperti Goodreads, aplikasi iPusnas, atau grup Telegram pecinta buku.

7. Pilih Topik yang Kamu Suka

Jangan membaca sesuatu hanya karena “katanya lagi tren.” Mulailah dari topik yang memang kamu suka: bisnis, psikologi, traveling, biografi, bahkan novel roman. Kalau isi buku sesuai minat, membaca pun terasa menyenangkan.

 

Membangun kebiasaan membaca buku bukan soal waktu luang, tetapi soal prioritas. Kuncinya adalah mulai dari langkah kecil, konsisten, dan memilih bacaan yang sesuai minat. Tidak perlu malu memulai dari buku tipis. Lambat laun, kamu akan terbiasa, bahkan ketagihan membaca setiap hari.