5 Tempat Wisata Adventure Terpopuler di Bali

sensasi mengendarai ATV dengan rintangan yang menantang
Sumber :
  • https://id.pinterest.com/pin/698902435942455057

Wisata,VIVA Bali – Wisata adventure di Bali menawarkan lebih dari sekadar indahnya panorama dan juga sensasi adrenalin yang tiada duanya. Bagi para pencari tantangan, berikut adalah rekomendasi tempat wisata adventure yang populer di Bali dengan pengalaman seru.

Eco Cyclingm, Rute Sepeda Santai Mengelilingi Hutan Mangrove Bali

 

1. Beji River Adventure – Singapadu, Gianyar

Tempat wisata yang satu ini terletak di Jl. Raya Singapadu No.10, Sukawati, Gianyar, Bali, sekitar 30 km dari bandara Ngurah Rai. Beji River Adventure menawarkan lintasan privat ATV dan rafting yang memacu adrenalin di jalur hutan, sungai, hingga track berlumpur. Setiap rute dirancang eksklusif, bebas dari lalu lintas umum, dengan panorama sungai dan bambu Bali yang masih alami. Harga yang tersedia terdiri dari;

La Favela Bali, Klub Malam Paling Magis di Seminyak!

ATV Single : Rp330.000 per orang

ATV Tandem : Rp440.000 per dua orang

Wisata Menyelam di Tulamben Bali yang Menarik dan Seru

Lintasan adventure di tempat ini sangat seru dan menantang. Fitur perlengkapan keselamatan lengkap dan seluruh aktivitas dipandu oleh instruktur profesional. Wisata ini cocok untuk wisatawan yang ingin pengalaman adventure seru di alam Bali.

 

2. Tanjung Benoa Water Sports – Badung

Tanjung Benoa Water Sports terletak di Jalan Pratama, Tanjung Benoa, Nusa Dua, Badung, Bali, sekitar 25 menit dari  bandara Ngurah Rai. Tempat ini terkenal sebagai pusat watersport Bali. Anda bisa menikmati jet ski, parasailing, fly board, banana boat, waterskiing, hingga seawalker—semuanya dalam satu lokasi.

Harga tiket masuk ke tempat wisata ini cukup bervariasi, mulai dari Rp85.000–Rp350.000 per wahana, tergantung jenis permainan dan paket yang dipilih.

Tak perlu khawatir bagi anda yang ingin mencoba pertama kali sensasi wisata adventure di tempat ini. Wisata ini memiliki standar keamanan tinggi dan pemandu profesional.

 

3. Bali Safari and Marine Park – Gianyar

Destinasi selanjutnya dikenal juga dengan nama Taman Safari Bali. Destinasi ini terletak di
Jl. Bypass Prof. Dr. Ida Bagus Mantra Km. 19,8, Gianyar, Bali, sekitar 33 km dari bandara Ngurah Rai. Destinasi yang dibuka mulai tahun 2007 ini menjadi rumah bagi 120 spesies hewan termasuk hewan langka seperti Komodo, orangutan, burung jalak Bali, dan lain sebagainya. Gabungan petualangan safari, teater, serta akses interaktif dengan satwa liar dan wahana permainan air. Cocok untuk liburan adventure ramah keluarga.

Bagi anda yang tertarik untuk mendapatkan pengalaman yang seru dan mendidik, Taman Safari Bali merupakan pilihan yang tepat untuk dikunjungi. Destinasi ini beroperasi setiap hari mulai dari jam 09.00 – 17.30 WITA untuk siang hari, dan 18.00 – 21.00 WITA untuk destinasi malam hari.

Menjelajah satwa di Bali safari dengan wahana dan pertunjukan edukatif akan menjadi pengalaman petualangan berbeda.

 

4. Waterboom Bali – Kuta

Tempat wisata berikutnya adalah Waterboom Bali yang berlokasi di Jl. Kartika Plaza, Kuta, Badung, Bali. Waterboom Bali menawarkan lebih dari 10 wahana air ekstrem seperti Climax, Smashdown 2.0, Python, dan lain-lain.

Harga tiket masuk untuk 1 hari akses ke seluruh slides mulai dari Rp320.000 untuk anak – anak dan Rp365.000 untuk dewasa. Wahana air ini terkenal sebagai waterpark terbaik di dunia.

 

5. Bali Paragliding – Bukit Timbis/Uluwatu

Bali Paragliding berlokasi di Jl. Raya Timbis, Kutuh, Kuta Selatan, Badung, Bali. tempat ini memberikan sensasi terbang bebas di atas pesisir selatan Bali, anda bisa menikmati panorama tebing putih dan laut biru yang membentang. Aktifitas yang lebih dikenal dengan paralayang ini menyusuri Pantai yang ada di pesisir Selatan Bali seperti Pantai Pandawa, Pantai Green Bowl, Pantai Uluwatu, dan Pantai Sawangan.

Harga paralayang ini Rp900.000 per orang untuk wisatawan domestik dan Rp1.000.000  per orang untuk wisatawan asing, dengan durasi terbang 15 – 20 menit.

Selain memacu adrenalin, pemandangan dari ketinggian memberikan anda pengalaman yang tak terlupakan. Aktifitas paralayang di Bali Paragliding ini telah ada sejak tahun 1995. Anda akan ditemani oleh pilot paragliding yang sudah bersertifikat dan jam terbang yang tinggi.

 

Bali adalah surga wisata adventure dengan lokasi strategis yang mudah dijangkau. Semua tersedia dengan fasilitas memadai, tiket masuk bervariasi, dan pemandu profesional. Setiap tempat menghadirkan pengalaman unik yang akan membuat wisata petualangan di Bali semakin berkesan.

 

Jangan lupa lakukan reservasi lebih awal untuk mendapatkan slot dan promo terbaik. Pilih petualangan sesuai selera anda.