Penerbangan di Bandara Lombok Tidak Terdampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

Aktifitas di bandara Lombok beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • Ida Rosanti/ VIVA Bali

Lombok Tengah, VIVA Bali –Gunung Lewotobi Laki-Laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali meletus besar pada Senin, 7 Juli 2025 sekitar pukul 11.45 WITA, dengan tinggi kolom abu vulkanik mencapai 18 kilometer dari puncak kawah dikabarkan tidak berdampak pada Bandara Lombok.

Serapan Gabah Bulog NTB Mencapai 162.385 Ton Setara Beras

Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura (AP) I Bandara Lombok Arief Haryanto ketika dikonfirmasi Bali.viva.co.id mengatakan, erupsi gunung Lewotobi Laki-Laki tidak berdampak pada Bandara Lombok yang berada di kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

"Sampai saat ini belum terdampak. Operasional di Bandara Lombok berlangsung normal," ujar Arief, Senin, 7 Juli 2025.

Bersama Petani Lombok Barat, Kapolda NTB Wujudkan Swasembada Lewat Jagung

Dikatakan, setiap jam dilakukan paper test di area bandara untuk mendeteksi ada tidaknya sebaran abu vulkanik Gunung Lewotobi Laki-Laki di area bandara. 

Bandara Lombok juga terus melakukan koordinasi dengan pihak maskapai, BMKG, serta Kantor Otoritas Bandara. Setiap keputusan dari seluruh stakeholder di Bandara Lombok terkait operasional penerbangan terkait aktivitas Gunung Lewotobi Laki-Laki didasari oleh prinsip mengutamakan keselamatan dan keamanan penerbangan.

Di Tempat Lain Hujan dan Banjir, Tapi Desa Bilelando Lombok Tengah Malah Alami Kekeringan