7 Jenis Kopi Lokal Terbaik dari Indonesia yang Sudah Go Internasional, Bikin Makin Bangga!

Bentuk biji kopi yang siap untuk digiling
Sumber :
  • /https://pixabay.com/photos/coffee-coffee-grains-coffee-beans-2698126/

Lifestyle, VIVA Bali – Kopi merupakan salah satu komoditas unggulan yang dimiliki Indonesia. Tanah yang subur dan iklim tropis membuat kopi tumbuh dengan baik. Tak heran, jika beberapa daerah di Indonesia, memiliki kopi khas tersendiri. Tentunya, setiap kopi memiliki cita rasa unik dan karakteristik pengolahan berbeda. Keunikan ini, menjadikan kopi Indonesia dikenal luas di masyarakat lokal maupun wisatawan mancanegara. Kalau kamu pecinta kopi, kamu wajib mengetahui jenis kopi lokal yang sudah mendunia. Berikut 7 kopi lokal terbaik dari Indonesia yang sudah go internasional, bikin makin bangga!

1. Kopi Lampung

Harmoni Hati, Kekuatan Musik Mengatur Emosi Kita

Jenis kopi lokal Indonesia yang sudah go internasional pertama adalah Kopi Lampung. Kopi Lampung merupakan jenis kopi yang berasal dari Provinsi Lampung, Sumatera Selatan. Jenis kopi ini, terutama varietas robusta terkenal akan cita rasanya yang kuat, sedikit pahit, namun menghasilkan aroma khas dengan sentuhan coklat serta rempah. Selain itu, teksturnya pun cenderung halus dan nyaman di lidah. Beberapa daerah penghasil terbaik adalah Lampung Barat, Tanggamus, dan Way Kanan. Kamu sudah pernah mencoba kopi jenis ini?

2. Kopi Bali Kintamani

Kopi yang berasal dari dataran tinggi Kintamani, Bali ini memiliki ciri khas tersendiri yang membedakannya dengan kopi daerah lain. Dengan body sedang, kopi ini menyuguhkan cita rasa kesegaran dari asam (citrus), seperti jeruk dan buah-buahan segar. Selain itu, kopi ini memiliki karakteristik rasa yang cenderung tidak pahit serta aroma yang tidak terlalu kuat dengan hint manis, seperti cokelat atau karamel. Hal ini, membuat kopi ini cocok dikonsumsi oleh orang-orang yang kurang suka minum kopi yang cenderung pahit.

3. Kopi Toraja

Kabar Buruk Bagi Barcelona, Ter Stegen Harus Kembali Menepi Karena Cedera

Kopi yang berasal dari dataran tinggi Sulawesi ini dikenal dengan nama lain Celebes Kalossi. Kopi ini memiliki aroma khas yang sangat harum. Bahkan, terkadang tercium aroma tanah dan rempah-rempah alami. Keistimewaan lainnya dari kopi ini, yaitu tingkat keasaman yang cukup rendah. Meski tidak terlalu asam, kopi ini tetap menyuguhkan rasa yang kompleks.

Kamu juga dapat menemukan rasa floral dan fruity yang halus. Aftertaste dari kopi ini terbilang unik karena rasanya yang kuat dan sedikit kecut. Toraja Sapan serta Toraja Yale menjadi salah satu varietas Kopi Toraja yang terkenal. Tak heran, jika kopi ini memiliki reputasi di kancah internasional dan menjadi salah satu komoditas unggulan Indonesia di pasar kopi dunia. Kalau kamu penikmat kopi sejati, kopi ini wajib banget dicoba!

4. Kopi Gayo

Riset Buktikan Aroma Tanah Ini Bisa Atasi Depresi

Jenis kopi lokal Indonesia yang mendunia selanjutnya adalah Kopi Gayo. Kopi ini berasal dari daerah dataran tinggi Gayo, Aceh Tengah. Bahkan, kopi ini disebut-sebut sebagai salah satu kopi terbaik di dunia. Adapun ciri khas paling menonjol dari kopi ini adalah aromanya yang sangat tajam dan menggoda.

Selain aromanya yang kuat, kopi ini tidak meinggalkan bekas pahit yang dapat menganggu lidah setelah meminumnya. Aftertaste-nya cenderung bersih dan ringan. Inilah alasan kenapa kopi Gayo memiliki banyak penggemar dari para pecinta kopi.

5. Kopi Flores Bajawa

Kopi Arabika Flores Bajawa berasal dari dataran tinggi Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur. Ciri khas kopi ini yaitu memiliki tingkat keasaman seimbang hingga tinggi. Cita rasanya terdapat sentuhan cokelat, nutty, floral, dan sedikit citrus di akhir. Tak heran, jika kopi ini kerap dibandingkan dengan Kopi Kolombia. Keunikan ini yang membuat Kopi Flores Bajawa mampu menembus pasar internasional, seperti Eropa dan Amerika.

6. Kopi Jawa

Kopi Jawa merupakan salah satu jenis kopi yang berasal dari Pulau Jawa, Indonesia. Istilah ‘’java’’ kerap digunakan sebagai rujukan pada kopi dari pulau ini. Jenis kopi yang paling dikenal adalah kopi arabika yang dilakukan dengan metode wet processing.

Proses ini membuat cita rasa kopi sedikit berbeda dan tidak sekuat biji kopi yang dihasilkan di Sumatera atau Sulawesi. Meski begitu, jenis kopi ini cocok dinikmati karena rasanya yang seimbang. Ciri khas kopi ini memiliki tingkat keasaman yang medium dan kekentalan yang tidak terlalu pekat serta aroma rempah yang lembut.

7. Kopi Papua Wamena

Jenis kopi lokal Indonesia yang mendunia terakhir adalah Kopi Papua Wamena yang berasal dari Lembah Baliem, Wamena, Papua. Kopi ini memiliki cita rasa lembut dengan sentuhan manis antara karamel, cokelat, dan sedikit floral. Tingkat keasamannya seimbang dan memiliki tubuh yang halus. Di sisi lain, kopi ini dikenal dengan aroma, seperti coklat dan herbal disertai aftertaste smokey setelah meminumnya menjadi ciri khas dan keunikan tersendiri.

Demikian ulasan lengkap mengenai jenis kopi lokal terbaik dari Indonesia yang sudah go internasional. Keberhasilan ini menjadi bukti bahwa kopi Indonesia memiliki kualitas yang tidak kalah dengan kopi mancanegara. Sebagai masyarakat Indonesia, sudah sepatutnya kamu merasa bangga dengan komoditas lokal yang dimiliki, salah satunya kopi. Dari semua jenis kopi yang telah disebutkan, adakah yang pernah kamu coba?