Mission: Impossible – The Final Reckoning Versi Digital Siap Rilis 19 Agustus 2025
- https://people.com/what-working-with-tom-cruise-mission-impossible-is-like-exclusive-11733574
Mission: Impossible – The Final Reckoning mungkin bukan film paling sukses dalam waralaba aksi, tetapi film ini tetap tampil cukup baik di box office mengingat anggarannya yang memecahkan rekor.
Kabarnya, film The Final Reckoning ini dibuat dengan biaya $400 juta. Hal ini menjadikannya sebagai salah satu film aksi termahal yang pernah diproduksi.
Meskipun pendapatan The Final Reckoning cukup mengagumkan, namun kesuksesan komersial film ini dianggap masih sangat kecil. Sehingga belum diketahui apakah Paramount Pictures bersedia membuat sekuel film Mission: Impossible lainnya.
Aturan praktisnya adalah sebuah film harus menghasilkan dua setengah kali anggarannya untuk menutupi biaya pemasaran, produksi, dan distribusi. Artinya The Final Reckoning membutuhkan hampir $1 miliar untuk menghasilkan keuntungan.