#KaburAjaDulu Fenomena Gerakan Eksodus Generasi Muda Indonesia
- https://unitedcareercoalition.org/questions-
Dengan banyaknya peluang yang didapat melalui beasiswa atau tawaran pekerjaan dari luar negeri, banyak generasi muda Indonesia yang mulai berfikir untuk “kabur” dari kondisi yang mereka anggap membatasi.
Tantangan Ekonomi dan Ketidakadilan Sosial
Selain alasan pribadi dan aspirasi untuk masa depan yang lebih cerah, tren #KaburAjaDulu juga mencerminkan keresahan terhadap ketidakadilan sosial dan ketimpangan ekonomi yang semakin terasa. Salah satu masalah utama yang membuat generasi muda Indonesia merasa terpinggirkan adalah sistem pendidikan dan dunia kerja yang tidak sebanding.
Meskipun telah mengenyam pendidikan tinggi, banyak lulusan perguruan tinggi yang kesulitan mendapatkan pekerjaan sesuai dengan bidang keahlian mereka.
Selain itu, gaji yang ditawarkan di Indonesia seringkali dianggap tidak mencukupi untuk kehidupan yang layak di tengah tingginya biaya hidup di kota-kota besar.
Kondisi ini membuat banyak anak muda merasa bahwa mereka tidak memiliki cukup kesempatan untuk berkembang di dalam negeri. Mereka merasa kesulitan dalam menyeimbangkan aspirasi pribadi mereka dengan realitas sosial dan ekonomi yang mereka hadapi di Indonesia.